Nyaman Tak Perlu Sama


Foto Siapa ini ? haha pasti kalo ada yang baca kebingungan kenapa saya pajang foto itu. Kalo penasaran lanjut baca ke bawah aja ya, karena kali ini saya akan membahas tentang satu kata yang kadang dianggap ringan tapi mempunyai makna luas untuk orang-orang yang mempunyai dan mengetahui apa arti dari kata yang akan saya bahas.
Gak tahu kenapa nih jadi ke inget sama kalimat itu “Nyaman tak perlu sama”. Kalimat ini bisa menggambarkan keadaaan kita saat deket sama orang walaupun orang itu karakternya beda banget sama karakter kita. Entah itu temen, sahabat, sodara bahkan temen deket lawan jenis atau pacar.
Sahabat adalah seseorang yang dekat dengan kita, mengetahui kita, dan yang pasti bisa membuat kita nyaman. Nah dari kata nyaman ini, biasanya banyak orang yang berpikir jika mempunyai teman yang karakternya sama pasti akan mengasyikan entah itu mempunyai hobi dan kesukaan yang sama. Namun yang saya alami memiliki seorang sahabat yang karakternya jauh berbeda dengan kita istilahnya sih 360 derajat berbanding terbalik gitu, tapi ternyata lebih mengasyikan. Karena apa ? kita bisa saling bertukar pikiran, dan juga mempunyai pengalaman baru jika kita mengikuti kesukaannya. Salah satu sahabat yang ingin saya kenalkan ke kalian yang fotonya ada di depan tadi.. ini nih,
Namanya Risma Ramadhani, seorang mahasiswi jurusan keperawatan. Baik dan peka kamera banget. Kalo udah ngobrol atau curhat pasti deh panjang lebar gak akan cukup 1 jam. Ini sahabat saya yang karakternya jauh banget dari saya. Ya bisa dilihat saja, mulai dari fisiknya yang tentunya dia ini cantik beda gitu dari saya (da aku mah apa atuh.. haha) sampe sifatnya yang feminim banget. Dia suka dengan boneka kucing yang lagi trend banget siapa lagi kalo bukan hello kitty dan bagi saya boneka itu biasa aja, hhee (maaf bagi penggemar hello kitty, gak bermaksud L). Selain itu dia gak suka sama perpustakaan dan buku tapi saya malah penggemar berat perpustakaan dan buku. Kalo kata dia sih bosen lama-lama di perpus takut jadi tua. Pokoknya karakter yang beda banget, memang dalam memilih sesuatu kita selalu debat tapi ini yang bikin asyik. Walaupun kita berdua beda buktinya kita masih akur-akur aja nih, terbukti dengan persahabatan dari TK sampe sekarang kuliah. Nah bagi kalian yang masih berpikir lebih baik mencari teman yang punya hobi dan kesukaan yang sama mulai berpikir lagi deh untuk membuka hati pada sahabat yang punya karakter yang berbeda. Karena akan banyak hal menarik yang bisa ditemukan, misalnya saja kalo kita berteman sama yang punya hobi sama contohnya nyanyi pasti ngobrolinnya hal itu-itu aja, kurang seru. Tapi kalo punya sahabat yang punya hobi beda jadi punya wawasan lebih buat tahu kegiatan yang lebih menyenangkan diluaran sana. Ini hanya pemikiran saya saja ya jika ada yang tidak setuju mohon di maafkan, karena yang terpenting dari kata sahabat itu bukan sebutannya tapi maknanya apakah orang itu bisa membuat kita tertawa atau malah tertekan.
Untuk kalian diluaran sana yang mempunyai sahabat dan teman berbagi kisah jangan pernah di sia-siakan ya. Karena teman itu dapat menjadi pengobat rasa sakit saat ada masalah yang datang pada kehidupan, dan juga bagi remaja sekarang yang kebanyakan galau karena urusan cinta, kebahagiaan dari sahabat lebih menjanjikan loh daripada kebahagiaan pacar yang belum tentu setia bisa nemenin kita saat bahagia dan sedih apalagi kalo udah jadi mantan, kadang ketemu gak sengaja pun kaya orang gak pernah kenal. Jangan sampe cinta sesaat mengalahkan persahabatan yang sudah di bangun karena itu akan sangat sakit, jika pada akhirnya kita akan kehilangan ke duanya.
Oh iya biasanya nih kalo denger kata pertengakan, perpecahan dan sejenisnya mending tutup telinga dari pada mengalaminya. Hal itu menakutkan sekali jika terjadi. Biasanya yang menyebabkan adanya pertengkaran ini ya salah paham diantara sahabat itu. Kalo udah seperti ini, pasti deh akan terjadi kerenggangan hubungan atau ada jarak antara kita dan sahabat. Jika kalian berada di posisi ini, mungkin lebih baik saling bercermin (intropeksi) jangan sampai ada satu masalah kecil bisa memutuskan tali persahabatan kalian. Putusnya persahabatan akan lebih sakit daripada putus dari pacar sendiri, (hehe). Yang biasanya ada teman mengobrol, bercanda, nangis bareng tapi ini sendiri. Dan juga jika dihadapkan pada masalah yang bisa memutuskan persahabatan lebih baik berpikir berkali-kali agar persahabatan mu tak akan berakhir. Buang semua sifat egois, coba kenang hal-hal yang pernah sahabat mu lakukan, dan jangan sampai melepaskan satu sahabat pun. Tapi jika persahabatan mu pernah berakhir, saya yakin seorang sahabat walaupun sudah tak bersama karena suatu masalah akan tetap mendoakan dan menginginkan yang terbaik untuk sahabatnya. Hehe bener gak sih ?. Sempet nyesel karena pernah melepaskan, nyesel tak bisa mempertahankan dan juga nyesel tak bisa jadi penengah. Yang bisa dilakukan hanya berharap semunya baik. Kaya lirik lagu dari Edcoustic ini nih yang menurut saya nyesek banget “bila ingat kembali janji persahabatan kita, tak kan mau berpisah”.. eh, sepertinya saya berlebihan. Ok kita kembali lagi ke topik utama..
Cara bijak dalam persahabatan, yaitu tetap menjaga perasaan sahabat satu samalain, dan tentunya memberi motivasi agar sahabatnya tetap berada pada jalan yang baik. Saya pun dan orang yang diceritakan tadi, selalu berharap akan seperti pelangi yang menjadi indah dengan berbagai warnanya. Jangan pernah tutup dirimu untuk orang-orang yang akan membuat mu tertawa dan untuk orang-orang yang akan membuat mu melakukan tingkah konyol karena mereka salah satu orang yang dipercaya oleh Tuhan untuk membahagiakan kita J ayoo bagi yang punya sahabat-sahabat terbaiknya ucapkan terimakasih, berikan yang terbaik untuk mereka :D .
Dan untuk sahabat saya,
Aku memang tidak hebat seperti pacar mu yang bisa memberikan apapun yang kau mau.. Namun apakah pacar mu bisa bertingkah bodoh atau gila setiap saat ? dan tak akan pernah cemburu kau dekat dengan siapapun ?
Kelak, seberapa hebat kau menjadi apa atau cita-cita mu tercapai
Dan kau bisa ada dilangit tertinggi.. Satu hal yang bisa kau ingat..
Aku pernah ada disaat kau belum sebesar itu, aku pernah ada di saat kau menagis pada waktu lelah berjuang seorang diri...
Suatu saat nanti, saat aku sudah berkeluarga atau berada pada jarak yang jauh dengan mu. Aku pasti merindukan tingkah konyol kalian. Merindukan JERITAN saat bertemu, Merindukan bermain HIPNOTIS layaknya anak kecil, Merindukan SELFIE dengan menghalalkan segala cara agar mendapat camera yang bagus, Merindukan hari ulang tahun ada yang membawa kue, Merindukan duduk-duduk gak jelas didepan kelas, Merindukan mencari tempat sepi, jika semuanya malah asyik berkumpul dengan teman kelas mereka, dan hey aku masih mengingat nyanyian mu, apa kau mau bernyanyi sekali lagi tentang lagu
 konyol itu ? Seperti ini bukan liriknya “Disney Junior, Disney Junior”..... Semua kebodohan, semua tingkah konyol, semua tawa maupun duka bisa kita bawa.. Bisa kita ingat dalam satu kata bernama KENANGAN J (haha just for me and my bestfriend)

Jika Patrick mempunyai Spongebob yang setia menghadapi sikap konyol bahkan bodohnya. Kau tak boleh kalah, carilah sahabat yang bisa membuatmu berarti ada dunia ini :D.
By: Ledia Dziyan

Komentar

Postingan Populer