PLAYLIST 2023
Sabtu, 13 Januari 2024.
Tiga belas hari sudah terlewati di tahun 2024 ini, tapi aku ingin mengulas tahun lalu. Dimana 2023 sebagai tahun harapan bagiku, namun nyatanya sama saja, malah lebih banyak takutnya. Jadi tidak berani hanya sekedar nonton film sendiri; "ah, payah Led !". Playlist ku ditahun 2023 masih di dominasi oleh lirik lagu Nadin;
"Bun, hidup berjalan seperti bajingan". haha hantu pun tertawa sepertinya jika menyaksikan malam-malam ku yang panjang. Bukannya semakin mendekat malah semakin awut-awutan.
Namun ditahun 2023 pula kaki ku menjadi lebih santai untuk melangkah, ketika menemukan kesenangan selalu bersiap memawa payung; jangan sampai basah kuyup lagi dihantam hujan. Aku penuh persiapan untuk hal-hal yang menyakitkan, walaupun ketika sebuah pisau ditancapkan, sakitnya selalu bukan kepalang. Langsung merasa menjadi orang yang tidak beruntung, bahkan gagal.
Di tahun 2023, rasanya melihat postingan orang berlalu lalang dimedia sosial semakin membuat sesak. Pertanyaan "aku kapan ya ?" mungkin telah menjadi penantian yang sangat panjangggggggg. Merasa waktu berjalan terlalu cepat untuk kaki ku yang begitu pendek. Dikejar usia, dikejar kemampuan, dan yang paling membuat patah hati adalah dikejar senyuman orang tua. Sekali lagi; "Aku kapan ya?".
"Dicintai seseorang yang ku pun mencintai. Itu sempurna"
"Kini ku menemukan mu, diujung ku patah hati. Lelah hati menunggu cinta yang selamatkan hidup ku".
Dua ribu dua puluh tiga, aku berkenalan dengan diriku yang tidak mau sakit sendirian, berani mengungkapkan jika tidak suka dengan suatu hal. Dan sekali lagi untuk segala hal yang datang dan pergi aku sudah jauh lebih ringan.
![]() |
| Senja |
![]() |
| Proud of me ! |
![]() |
| Sehat selalu kedua malaikat ku :) |
Seperti sebuah film, jika satu dekade lebih maka akan selalu ada tokoh baru yang datang, akan selalu ada konflik pemanis untuk setiap episode sampai Tuhan memanggil kembali. Jadi ditahun 2024 ini aku harus lebih kuat dan bijaksana dalam menyikapi segala hal.
"Surga itu kamu"; walaupun aku tidak tau bentuk yang datang kepada ku akan dalam wujud apa yang paling penting aku harus merasa bersyukur atas segala hal dan mengimani Takdir - Nya yang tidak akan tertukar dengan yang lain.
"Ada yang salah, padahal hidup terasa baik saja"
"Tapi kusalah....."
"Kemana kita hari ini ?. Sudah lama tak haha hihi"
Tuhanku, aku bersujud kepada Mu.
Melebur bersama dosa ku
Aku yang kotor dalam bentuk apapun
Selalu ingin Engkau peluk.
Note : menulis dengan lirik-lirik lagu yang selalu didengarkan di tahun 2023.
Hari ini, tahun 2024. Aku Kuat, Aku ingin taat, Aku bisa melihat orang tua ku tersenyum.






Komentar
Posting Komentar